Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep Jus Alpukat Spesial, Minuman Bikin Tambah Sehat

Resep Jus Alpukat Sederhana Asli Enak Cocok Untuk Sarapan Ringan Tiap Pagi. Alpukat adalah jenis buah berwarna hijau yang memiliki tekstur daging lembut dan legit. Biasanya buah ini sering dijadikan masker wajah karena mampu memberikan kelembaban dan kehalusan pada kulit wajah. Selain itu juga sering dikonsumsi dalam bentuk jus. Sekarang ini kreasi jus alpukat makin beragam, ada yang dicampur dengan coklat cair atau dituang dengan es krim.

Gambar Resep Jus Alpukat Enak Untuk Diet

Untuk membuatnya sangat mudah asal memiliki alat yang bernama BLENDER. Tidak banyak bahan yang digunakan, bahan dasar air dan alupkat sebenarnya sudah cukup namun karena ada sebagian orang lebih suka dengan ada rasa manis maka bisanya dicampur dengan susu kental manis. Sebelum menuju resep lengkapnya, ijinkan kami mengulas beberapa manfaat mengkonsumsi jus ini untuk kesehatan.

MANFAAT JUS ALPUKAT UNTUK KESEHATAN

  • Kandungan asam folat,vitamin C, vitamin E dan zat antioksidan pada alpukat mampu mencegah pertumbuhan sel-sel kanker dalam tubuh.
  • Kandungan vitamin E dalam buah ini cukup banyak sehingga mampu menjadi penghalus kulit alami. Jadi mengkonsumsinya bisa menghemat biaya dari membeli kosmetik kulit.
  • Kandungan lemak jenuh dalam alpukat dapat mengenyangkan perut lebih lama sehingga baik untuk orang yang sedang melakukan program diet.
  • Kandungan lutein juga terdapat dalam buah berwarna hijau ini yang mana memiliki keunggulan untuk menyehatkan mata dan mengurangi resiko kerusakan pada mata terutama bagi orang lanjut usia yang rentan terhadap penyakit katarak.
Itu tadi keuntungan dan efek positif mengkonsumsi jus alpukat. Jadi tidak ada alasan lagi untuk tidak mengkonsumsinya. Dengan rutin sehari sekali meminumnya setiap pagi sudah cukup memberikan asupan nutrisi bagi tubuh. Nahh untuk cara membuatnya bisa langsung dibaca resepnya berikut ini.

BAHAN UTAMA :
  • 1 buah alpukat yang sudah matang
  • 1 sachet susu kental manis putih
  • 1/2 gelas air matang
  • 3 sendok makan gula pasir
  • es batu bongkahan secukupnya
  • susu kental manis coklat
  • buah ceri merah untuk hiasan
CARA MEMBUAT JUS ALPUKAT :
  1. Belah buah jadi 2 bagian dan buang isi bijinya.
  2. Setelah itu, keruk dagingnya menggunakan sendok sampai tidak tersisa.
  3. Masukkan daging buah kedalam blender beserta air dan es batu secukupnya.
  4. Tambahkan gula pasir dan susu kental putih.
  5. Kemudian blender dengan kecepatan sedang sampai halus tercampur rata.
  6. Sambil menunggu, lumuri sekitar dalam gelas dengan susu coklat.
  7. Terakhir, tuang jus kedalam gelas dan beri hiasan buah ceri.